Skip to main content

Posts

Showing posts from September, 2020

Akhir Sebuah Awal

  Selama satu bulan ini aku mengikuti tantangan 30 hari menulis (30 DWC), Alhamdulillah sampai juga dihari ke-30 ada perasaan lega dan bangga dalam hati karena berhasil menyelesaikan tantangan menulis ini. Saat awal ikut tantangan ini sebenarnya merasa kurang percaya diri untuk ikut, hal tersebut dikarenakan sebelumnya belum pernah ikut kegiatan tulis menulis seperti ini. Dipertengahan kegiatan sempat ingin berhenti menulis, hal ini dikarenakan padatnya kesibukan mengajar di sekolah, ditambah diklat daring dan menjadi pemateri di berbagai kegiatan seminar. Namun saat aku patah semangat, rekan-rekan di sekolah yangjuga mengikuti tantangan 30 DWC ikut menyemangati agar aku tetap menulis. Tidak hanya rekan-rekan di sekolah, rekan-rekan di Squad 8 juga turut menyemanggati sehingga akupun jadi semangat lagi untuk terus menulis. Diakhir kegiatan mulai hari ke-26 hingga hari ke 29 kondisi kesehatanku mulai menurun, hal ini terjadi karena banyaknya pekerjaan yang harus diselesaikan di ...

Membangkitkan Organisasi Kepemudaan Melalui Kelompok Perikanan

  Sekitar tahun 2015 akhir, saat itu saya baru saja menyelesaikan kuliah S-1 saya di Jogja. Jurusan S-1 saya adalah Pendidikan Fisika UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Sebagai seorang mahasiswa yang baru lulus kuliah waktu itu semangat untuk untuk mengabdi kepada masyarakat juga masih terbilang besar. Setelah melakukan diskusi dengan sepupu, pada awal 2016   kamipun membuat kelompok perikanan yang beranggotakan 13 orang, kelompok perikanan tersebut kami beri nama Nila Berjaya. Ide penamanan kelompok ari salah satu anggota yang bernama Yoza, hingga hari ini kelompok kami pun masih menggunakan nama tersebut. Ditengah-tengah kondisi yang serba susah waktu awal-awal pedirian kelompok, banyak sekali dinamika yang terjadi beberapa anggota juga ada yang keluar dari kelompok karena ada kesibukan lain diluar kelompok. Sampai hari ini jumlah anggota yang masih konsisten berjumlah 10 orang. Sekitar pertengahan tahun 2019 kami mendapatkan kabar bahwa kami akan mendapatkan hibah ata...

Hikmah diberi Sakit

    Beberapa hari ini kondisi kesehatanku sedang menurun, faktor kelelahan dan kondisi cuacaya yang kurang bagus menjadi salah satu penyebabnya. Dokter menyarankan agar lebih banyak istirahat dan minum obat agar segera pulih dari sakit panas yang aku alami saat ini. Teringat saat kecil dulu saat sakit panas aku merasa bagaikan raja ditengah-tengah keluarga. Anehnya saat sakit semua orang tertuju pada kita, diberikan kasih sayang yang lebih dari orang tua. Anehnya lagi semua itu mampu menjadi obat yang ampuh untuk segera sembuh. Pendekatan psikologi memang mujarab mengobati sakit. Hal yang sama juga dilakukan Dokter saat memberikan obat, “ Tenang gak apa-apa kok..” begitu kata Dokter saat melihat si pasien sedang khawatir akan kondisinya. Kalimat penenang dari dokter tersebut juga menjadi kata penyemangat untuk bisa sembuh dari sakit. Dalam kondisi sakitpun Pak Ustadz juga bilang, banyak sekali hikmah yang bisa kita petik dari kondisi sakit yang kita terima. Bagi seorang...

Semangat Virtual

    Selama satu bulan ini aku mengikuti kegiatan 30 hari menulis, sebuah tantangan untuk mengasah kemampuan menulis bagi penulis pemula an yang baru mau belajar menulis. Nah disini aku termasuk yang baru mau memulai menulis. Ikut tantangan 30 hari menulis ini awalnya diajak teman sekantor, yang undangannya di bagikan via tautan di Whats App, awalnya aku tidak merasa yakin akan bisa mengikuti kegiatan ini, namun teman sekantor yang berusaha meyakinkan agar bisa ikut sekalian menambah pengalaman katanya. Akhirnya akupun ikut kegiatan tersebut dan ikut bergabung dalam grup Whats App 30 hari menulis. Disana aku banyak belajar, meski jarang berkomentar tapi selalu setia mengikuti perkembangan grup. Aku memang terkadang kurang percaya diri untuk berkomentar untuk hal-hal yang aku anggap baru. Ya..Menulis aku anggap sesuatu hal yang baru, lebih suka memahami dibandingkan berkomentar. Setelah kegiatan 30 hari menulis dimulai kami dibagi kedalam beberapa kelompok kecil yang diseb...